Edisi Kamis 13 Desember 2022' KIM AIRLANGGA;
Dengan kebijakan yang diambil untuk berkantor di setiap balai RW merupakan salah satu bentuk kepedulian terhadap warga, untuk memberikan pelayanan yang terbaik inilah yang di lakukan oleh Sugeng Harijono SH MH, Lurah Airlangga Kecamatan Gubeng bersama stafnya, Kamis 13 Desember 2022 sedang memberikan pelayanan di Balai RW 01 kelurahan Airlangga Kecamatan Gubeng,di dampingi ketua RW 01 Bpk Suyono dan Ibu Umi sekretaris.
Tampak serius memberikan pelayanan dan berdialog langsung dengan salah satu warga yang sedang mengurus dokumen kependudukan.Terlibat juga kasi Trantib dan staf kepegawaian kecamatan, untuk membantu pelayanan
Wilayah kelurahan Airlangga ada 8 RW terdiri dari RW 01/08 yang nantinya akan berkantor setiap hari Kamis jam 15,30/17,30 memberikan pelayanan secara optimal dan menyerap aspirasi warga
Dengan beralihnya pelayanan dilakukan di balai RW.
Warga bisa langsung menyampaikan keluh kesahnya,di era keterbukaan dan transparan saat ini,segenap pemerintah pusat hingga daerah sangat terbuka untuk menerima saran dan masukan dari segenap masyarakat sebagai bentuk sinergitas pemerintah dan rakyatnya,
Pelayanan juga di buka dialog konsultasi tentang,SKU. BPJS. Persyaratan Nikah, domisili usaha dan surat keterangan waris,dari beberapa hal inilah banyak warga yang belum memahami.
Cuaca Wilayah Airlangga tampaknya tidak bersahabat dengan turunnya hujan namun semangat untuk memberikan pelayanan terbaik pada warga Lurah Airlangga Bpk Sugeng Harijono SH MH dan stafnya,tidak sama sekali terpengaruh dan tetap melayani warga dengan keramahan.
Kelompok informasi masyarakat (KIM) Airlangga di beri kesempatan mengikuti giat malam "Sugeng-Dalu"yang dilakukan oleh Bpk Lurah dan stafnya di balai RW 01 kelurahan Airlangga Kecamatan Gubeng Kota Surabaya.(Soey)
Siip.... KIM Arlangga up date terus. Mantap Cak Heli
BalasHapus